• Latest
  • Trending
  • All
Kunjungi Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta, Musa Rajekshah Soroti Beberapa Isu Ini

Kunjungi Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta, Musa Rajekshah Soroti Beberapa Isu Ini

4 Februari 2025
Film Animasi ‘Papa Zola The Movie’ Segera Tayang di Bioskop: Angkat Kisah Perjuangan Ayah

Film Animasi ‘Papa Zola The Movie’ Segera Tayang di Bioskop: Angkat Kisah Perjuangan Ayah

12 Januari 2026
Hubungan Iran dan AS Memanas: Dua Kubu Saling Ancam Serang

Hubungan Iran dan AS Memanas: Dua Kubu Saling Ancam Serang

12 Januari 2026
Sinopsis Drakor Number One (2026): Kisah Sedih Ibu dan Anak dalam Keluarga

Sinopsis Drakor Number One (2026): Kisah Sedih Ibu dan Anak dalam Keluarga

12 Januari 2026
Intip Keseruan Hadiah yang Diberikan Kode Redeem FF 12 Januari 2026 

Intip Keseruan Hadiah yang Diberikan Kode Redeem FF 12 Januari 2026 

12 Januari 2026
Serbu Kode Redeem ML Terbaru 12 Januari 2026!

Serbu Kode Redeem ML Terbaru 12 Januari 2026!

12 Januari 2026
Gagal Tawuran, 7 Remaja di Tanjung Morawa Sungkem dengan Orang Tua di Kantor Polisi

Gagal Tawuran, 7 Remaja di Tanjung Morawa Sungkem dengan Orang Tua di Kantor Polisi

11 Januari 2026
Polda Sumut Ungkap Peredaran Ilegal Keytamine di Asahan, Dua Pelaku Diamankan

Polda Sumut Ungkap Peredaran Ilegal Keytamine di Asahan, Dua Pelaku Diamankan

11 Januari 2026
Datangkan Pelatih Baru, PSMS Berhasil Taklukan Tamunya Adhyaksa FC 1-0

Datangkan Pelatih Baru, PSMS Berhasil Taklukan Tamunya Adhyaksa FC 1-0

11 Januari 2026
Zikir dan Tabligh Akbar Harlah ke-53, Momentum Kebangkitan PPP

Zikir dan Tabligh Akbar Harlah ke-53, Momentum Kebangkitan PPP

11 Januari 2026
Unit Reskrim Polsek Medan Helvetia Amankan Pengedar Sabu di Jalan Klambir V

Unit Reskrim Polsek Medan Helvetia Amankan Pengedar Sabu di Jalan Klambir V

11 Januari 2026
Bhabimkamtibmas Polsubsektor Hutarajatinggi Polsek Sosa Gelar Patroli di Pasar Tumpah

Bhabimkamtibmas Polsubsektor Hutarajatinggi Polsek Sosa Gelar Patroli di Pasar Tumpah

11 Januari 2026
Bupati Lepas ATLET Pertina Padang Lawas Ke Seleksi Atlet PPI Pelatda PON XXII NTB-NTT di Kota Medan

Bupati Lepas ATLET Pertina Padang Lawas Ke Seleksi Atlet PPI Pelatda PON XXII NTB-NTT di Kota Medan

11 Januari 2026
Senin, Januari 12, 2026
  • Login
HarianStar.com
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL
No Result
View All Result
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL
No Result
View All Result
HarianStar.com
No Result
View All Result
Home NASIONAL

Kunjungi Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta, Musa Rajekshah Soroti Beberapa Isu Ini

by redaksi3
4 Februari 2025
in NASIONAL
Kunjungi Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta, Musa Rajekshah Soroti Beberapa Isu Ini
FacebookWhatsappTelegram

JAKARTA (HARIANSTAR) – Anggota Komisi V DPR RI, Musa Rajekshah mengungkapkan beberapa persoalan terkait sektor pelabuhan yang hingga kini masih belum mendapatkan perhatian maksimal. Dalam kunjungan kerja Komisi V DPR RI ke Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta, Musa menyoroti berbagai isu mulai dari kenaikan tarif layanan pelabuhan hingga kondisi infrastruktur yang membutuhkan perhatian lebih.

Salah satu isu yang diangkat oleh politisi Partai Golkar ini adalah terkait kenaikan tarif layanan pelabuhan, khususnya di Pelabuhan Belawan, Medan, Sumatera Utara. Musa menilai bahwa kenaikan tarif ini perlu ditinjau secara menyeluruh agar tidak membebani pengusaha dan masyarakat.Ia juga menyoroti masalah pendangkalan yang terjadi setiap tahun di Pelabuhan Belawan, yang hingga kini belum mendapatkan perhatian serius untuk penanganannya.

Baca Juga

Ratusan Siswa Keracunan MBG di Mojokerto, Soto Ayam jadi ‘Petaka’

Nikah Siri dan Poligami Dipidana, MUI Langsung Bereaksi

Ingat! KUHP Baru Atur Pasal Menghina Presiden, Pemerintah dan Lembaga Negara Bisa Dipenjara

“Masalah pendangkalan yang terjadi setiap tahun harus segera diatasi, karena ini mengganggu kelancaran operasional pelabuhan,” ujarnya.

Selain itu, Legislator asal Dapil Sumatera Utara I ini juga menyinggung tentang progres pembangunan Pelabuhan Kuala Tanjung yang hingga kini belum selesai. Ia bertanya apakah benar jika pelabuhan tersebut beroperasi, akan mempengaruhi pelabuhan di Singapura.

“Pelabuhan Kuala Tanjung harus segera rampung dan beroperasi untuk meningkatkan daya saing pelabuhan di Indonesia, tapi ada isu yang menyebutkan dampaknya terhadap pelabuhan Singapura. Saya harap ini bisa diklarifikasi,” jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Musa juga meminta penjelasan mengenai istilah “lampu merah” dalam proses pengiriman barang. Istilah tersebut seringkali disebut dalam konteks pengiriman barang impor, yang berdampak pada kelancaran distribusi barang. “Apakah ada penjelasan lebih lanjut mengenai ‘lampu merah’? Ini sangat berpengaruh terhadap proses impor barang,” tuturnya.

Tak hanya itu, Musa juga mengingatkan PT Pelindo agar lebih memperhatikan tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) di sekitar pelabuhan. Ia mengungkapkan, masyarakat yang tinggal di sekitar pelabuhan seringkali identik dengan kemiskinan, pendidikan yang rendah, dan kondisi kumuh. Oleh karena itu, ia berharap Pelindo dapat lebih fokus pada pemberdayaan masyarakat sekitar pelabuhan melalui program CSR yang berkelanjutan.

“Pelindo harus berpikir lebih jauh mengenai pengembangan masyarakat sekitar pelabuhan. Pemberdayaan masyarakat akan memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi lokal,” tegas Musa.

Musa Rajekshah menutup pembicaraan dengan menegaskan bahwa sektor pelabuhan harus lebih diperhatikan demi meningkatkan daya saing Indonesia di kancah internasional dan memperbaiki kualitas hidup masyarakat sekitar pelabuhan. (RED)

Post Views: 85
Tags: JAKARTAMusa RajekshahPelabuhan Tanjung Priok
ShareSendShare
redaksi3

redaksi3

Baca Juga

Ratusan Siswa Keracunan MBG di Mojokerto, Soto Ayam jadi ‘Petaka’
HEADLINE

Ratusan Siswa Keracunan MBG di Mojokerto, Soto Ayam jadi ‘Petaka’

11 Januari 2026
Nikah Siri dan Poligami Dipidana, MUI Langsung Bereaksi
HEADLINE

Nikah Siri dan Poligami Dipidana, MUI Langsung Bereaksi

8 Januari 2026
Ingat! KUHP Baru Atur Pasal Menghina Presiden, Pemerintah dan Lembaga Negara Bisa Dipenjara
HEADLINE

Ingat! KUHP Baru Atur Pasal Menghina Presiden, Pemerintah dan Lembaga Negara Bisa Dipenjara

6 Januari 2026
Patuhi UU BUMN, RUPSLB PGN Setujui Penyesuaian Anggaran Dasar Perseroan
NASIONAL

Patuhi UU BUMN, RUPSLB PGN Setujui Penyesuaian Anggaran Dasar Perseroan

3 Januari 2026
Virus Super Flu Mulai Terdeteksi di Indonesia: Warga Diimbau Tak Panik!
HEADLINE

Virus Super Flu Mulai Terdeteksi di Indonesia: Warga Diimbau Tak Panik!

2 Januari 2026
KPPU dan Dewan Pers Bersinergi Atasi Ketimpangan Pasar Digital Industri Media
NASIONAL

KPPU dan Dewan Pers Bersinergi Atasi Ketimpangan Pasar Digital Industri Media

18 Desember 2025
Load More
HarianStar.com

Copyright © 2022 HARIANSTAR*

Navigate Site

  • REDAKSI
  • KONTAK
  • PEDOMAN SIBER
  • KODE ETIK JURNALISTIK
  • DISCLAIMER
  • TENTANG KAMI
  • INDEKS

Follow Us

No Result
View All Result
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL

Copyright © 2022 HARIANSTAR*

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In