PALAS (HARIANSTAR.COM) – Bupati Padang Lawas (Palas) Putra Mahkota Alam Hasibuan SE terima kunjungan silaturahmi Ikatan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Padang Lawas di Ruang Kerja Bupati. Selasa, (06/01/2026).
Pertemuan dan silaturahmi ini menjadi momentum penting dalam memperkuat hubungan antara pemerintah daerah dan organisasi kepemudaan.
Dalam hal ini Bupati mengajak kepengurusan PMII untuk memanfaatkan momentum kebersamaan sebagai ruang konsolidasi gagasan dan penguatan peran PMII dalam mendukung program pemerintah daerah, salah satunya guna pembangunan daerah.
“Dan menekankan agar kader-kader PMII tidak ragu mengambil tanggung jawab kepemimpinan, baik di tingkat daerah maupun nasional”. Ujar Bupati.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Palas sangat mengapresiasi inisiatif mahasiswa/i dalam mendukung program pemerintah daerah untuk pembangunan di Kabupaten Palas.
“Kunci kesuksesan dalam kepemimpinan dan organisasi yang hebat adalah yang pintar dalam manajemen waktu. Manajemen waktu berarti menggunakan waktu dengan efisien, artinya aktivitas atau kebijakan seorang pemimpin hendaknya memiliki dampak nyata yang dapat dinikmati oleh banyak orang.” kata Bupati.
Pertemuan ini juga menjadi wadah diskusi terbuka mengenai bagaimana PMII dapat mengambil bagian secara aktif dalam mengawal kebijakan publik, sekaligus menghadirkan gagasan inovatif, termasuk yang bermanfaat bagi masyarakat secara langsung.
Silaturahmi antara PMII Kabupaten Palas dengan Bupati Padang Lawas tersebut diakhiri dengan semangat kebersamaan untuk terus memperkuat peran pemuda dalam membangun Kabupaten Palas.
Kedepan, PMII Kabupaten Palas berkomitmen menjadi mitra strategis pemerintah daerah dalam menciptakan perubahan positif, sesuai dengan visi organisasi yang berpijak pada nilai keislaman, keindonesiaan dan kemasyarakatan. (AH)



























