SERGAI (HARIANSTAR.COM) – Setelah pelaku maling rumah di Desa Cempedak Lobang,kecamatan Sei Rampah dua tahun buron,berhasil ditangkap Polsek Firdaus – Polres Serdang Bedagai (Sergai).
Terkini kasus pembunuhan yang terjadi pada hari Selasa (18/4/2024) siang tadi sekitar pukul 13.30 wib di Dusun V Desa Cempedak Lobang, kecamatan Sei Rampah dalam tempo 1,5 jam pelaku nya berhasil diamankan oleh Tim Opsnal Polsek Firdaus,Selasa (18/6/2024) sekitar pukul 15.00 wib.
Sumber dilokasi menyebutkan,bahwa korban bernama Mahruzar Rangkuti (74), warga Dusun V Desa Cempedak Lobang ditemukan warga atau tetangganya SD sekutar pukul 13.45 wib dalam kondisi sudah tidak bernyawa lagi di ruang belakang/dibalik pintu samping.
Korban menderita luka memar,lembam dibagian wajah dan kening luka terkelupas diduga akibat benturan.
Temuan ini sontak membuat heboh diantara warga di Desa Cempedak Lobang,dan personel Polsek Firdaus dipimpin Plt. Kapolsek Firdaus Iptu Joni Tarigan dan Kanit Res Iptu Maruli Sihombing,bersama personel dan tim Inafis Polres Sergai segera melakukan olah TKP.
Sembari tim Inafis Polres Sergai melakukan olah TKP, tim Opsnal Reskrim Polsek Firdaus segera melakukan penyelidikan. Kejadian diper kirakan terjadi sekitar pukul 13.00 wib, dan mayat korban setelah itu di evakuasi ke Rumkit Sultan Sulaiman di Firdaus.
Hasilnya, sekitar pukul 14.45 wib terduga pelaku berinisial M.Ir (26) yang juga merupakan tetangga korban, berhasil diamankan di kawasan Dusun II ( depan Pesantren) Desa Cempedak Lobang,kecamatan Sei Rampah. Saat itu terduga pelaku lagi dirumah kawannya, bersama barang bukti Honda Supra Fit milik korban yang dilarikannya.
Barang bukti milik korban antara lain 2 buah hape,juga turut diamankan dari pelaku dan sementara ini pelaku diamankan di Polsek Firdaus untuk proses pemeriksaan.
Plt. Kapolsek Firdaus Iptu Joni Tarigan dan Kanit Reskrim Iptu Maruli Sihombing, ketika dikonfirmasi soal kejadian ini hanya membenarkan ada kejadian,dan jenazah saat ini lagi dilakukan otopsi di Rumkit Bhayangkara di Medan,kata keduanya singkat.
Kapolres Serdang Bedagai ( Sergai) AKBP Oxy Yudha Pratesta sewaktu dikonfirmasi terkait kejadian ini,melalui saluran whatsApp,Selasa (18/6/2024) malam cukup respon dan membenarkan adanya laporan kejadian.
“Sementara masih dalam proses penyelidikan oleh Unit Reskrim Polsek Firdaus dan Reskrim Polres Sergai,nanti akan kami rilis perkembangannya”,jelas Kapolres Sergai. (biets)