LANGKAT (HARIANSTAR.COM) – Kepala Kantor Kesyahbadaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas lV Pangkalan Susu, melaksanakan senam sehat bersama jajaran Forkopinca di pekarangan kantor Jalan Pelabuhan Kelurahan Beras Basah, Jumat (24/1/2025).
Kegiatan turut dihadiri Camat Pangkalan Susu Agung Triantyo, jajaran KSOP, Personil Koramil 15 Pangkalan Susu, Personil Posal AL, Personil Polsek Pangkalan susu, Porsonil Pol Airut, jajaran tim Kesehatan Puskesmas Pangkalan susu serta Kepala Lingkungan dan para Mahasiswa KKN IAIN Langsa.
Selesai melaksanakan kegiatan senam bersama, kegiatan dilanjutkan dengan melaksanakan Gotong royong bersama melakukan pembersihan sampah dan parit di Lingkungan Vlll dan X, Kelurahan Berasa basah Kecamatan Pangkalan susu Kabupaten Langkat.
Ka.KSOP, Merdi Loi mengatakan, kegiatan senam bersama sama seperti pagi Jum’at selalu kami laksanakan. Dengan berolahraga bersama dapat mempererat silaturahmi juga membuat tubuh kita selalu sehat. Sehingga pada saat menjalankan aktifitas tugas tetap semangat.
Ia juga mengungkapkan, capaian progresnya telah terbit dokumen pertimbangan teknis Rencana Induk Pelabuhan Pangkalan Susu dari Direktorat Kepelabuhanan Ditjen Hubla. Saat ini sedang proses pengajuan dalam hal adanya Keputusan Menteri Perhubungan penetapan Rencana Induk Pelabuhan Pangkalan Susu. Sekaligus kita sedang mengajukan permohonan ke Direktorat Kepelabuhanan Ditjen Hubla dalam hal penyusunan dokumen Survey Investigasi Desain (SID).
Detail Engineering Design (DED) maupun dokumen Analisis Mengenai Dampak Lingkungan Pembangunan Pelabuhan (AMDAL). Sehingga dengan adanya kelengkapan dokumen tersebut diatas, maka bisa diajukan penggangaran pembangunan Pelabuhan Umum Pangkalan Susu.
Sekaligus kantor KSOP Kelas IV Pangkalan Susu bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Langkat sedang mengajukan permohonan ke Kemenkeu tentang peralihan aset tanah ex japex pertamina ke Pemerintah Daerah atau Kemenhub.
“Karena salah satu syarat mutlak pembangunan pemerintah dengan adanya kepemilikan lahan yang sah dengan ditandai adanya SHM dan dimohon dukungan nyata maupun doa semua pihak maupun seluruh elemen masyarakat Kabupaten Langkat,” ungkapnya. (Surya)