KARO (HARIANSTAR.COM) – Bupati Karo, Brigjen Pol (Purn) Dr.dr. Antonius Ginting, Sp.OG., M.Kes, menghadiri acara seremoni serah terima bantuan Instore Dryer (Rumah Pengering) dan Gerakan Penanaman Bawang Merah yang dipusatkan di Desa Selandi, Kecamatan Payung, Rabu (21/1/2026).
Kegiatan ini merupakan langkah nyata pemerintah dalam membenahi sektor pertanian agar lebih tangguh di sisi kualitas dan pasca panen.
Bantuan sarana prasarana ini berasal dari Bank Indonesia (BI) Kantor Perwakilan Provinsi Sumatera Utara sebagai bentuk dukungan terhadap komoditas unggulan daerah.
Dalam sambutannya, Bupati Karo menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Bank Indonesia atas bantuan yang diberikan. Beliau menegaskan bahwa urusan pertanian tidak cukup hanya bicara soal bibit dan pupuk, tetapi pasca panen menjadi penentu utama stabilitas harga dan kesejahteraan petani.
”Banyak petani bisa panen bagus, tapi kalau pengeringan tidak optimal, kualitas turun dan susut tinggi. Akhirnya petani terpaksa menjual murah. Dengan instore dryer ini, bawang merah kita akan memiliki daya tahan simpan yang lebih lama dan kualitas yang lebih bermutu,” ujar Bupati Karo.
Lebih lanjut, Bupati menjelaskan bahwa bawang merah bersama cabai adalah komoditas strategis yang sering memicu inflasi yang berdampak langsung pada dapur rumah tangga. Dengan menjaga kualitas produksi di Karo, secara otomatis membantu menjaga stabilitas ekonomi daerah.
Bupati Karo juga berpesan khusus kepada Gapoktan Matahari sebagai penerima manfaat agar mengelola aset tersebut secara profesional.
Menutup sambutannya, Bupati Karo mengajak seluruh pihak untuk terus berkolaborasi guna mewujudkan Kabupaten Karo yang unggul, modern, dan sejahtera.
Turut hadir dalam acara ini, jajaran pejabat tinggi dari berbagai instansi, diantaranya Iman Gunadi, Ph.D (Deputi Kepala Perwakilan BI Provinsi Sumut) dan jajarannya, Abdul Khalim (Ekonom Ahli BI Provinsi Sumut) dan jajarannya, Arieta Aryanti (Direktur Keuangan dan TI Bank Sumut) dan jajarannya, Herry Lestari Manalu, SP (Perwakilan Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Sumut) dan jajarannya, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Kepala OPD terkait, Camat Payung, Unsur Forkopimca Kecamatan Payung, PPL Kec.Payung juga Kepala Desa Selandi Dani Sembiring, dan Ketua Gapoktan Matahari Bapak Bujurkin.(TK-1)



























