• Latest
  • Trending
  • All
Bangkitkan Kejayaan Sumatera, BI Tekankan Integrasi Industri dan Perdagangan di 6th Sumatranomics 2025

Bangkitkan Kejayaan Sumatera, BI Tekankan Integrasi Industri dan Perdagangan di 6th Sumatranomics 2025

7 November 2025
Forkopimda Karo Hadiri Perayaan Ulang Tahun Kajari Karo

Forkopimda Karo Hadiri Perayaan Ulang Tahun Kajari Karo

12 Januari 2026
Kabag SDM Polres Langkat Jadi Pembina Upacara di SMA Negeri 1 Stabat,

Kabag SDM Polres Langkat Jadi Pembina Upacara di SMA Negeri 1 Stabat,

12 Januari 2026
Aksi Nekat Bocah 9 Tahun Cegah Pencurian Berujung Luka

Aksi Nekat Bocah 9 Tahun Cegah Pencurian Berujung Luka

12 Januari 2026
Yahdi Khoir Harahap Pimpin Aksi Sosial PAN di Lokasi Bencana Tapsel

Yahdi Khoir Harahap Pimpin Aksi Sosial PAN di Lokasi Bencana Tapsel

12 Januari 2026
Sekda Karo Pimpin Apel Gabungan, Tekankan Target Karo Bebas Rabies dan Kinerja 2026

Sekda Karo Pimpin Apel Gabungan, Tekankan Target Karo Bebas Rabies dan Kinerja 2026

12 Januari 2026
Polsek Medan Timur Tembak Kaki Residivis Pembobol Rumah Kosong

Polsek Medan Timur Tembak Kaki Residivis Pembobol Rumah Kosong

12 Januari 2026
Apel Perdana Kapolres Tanah Karo, AKBP Pebriandi Haloho Tekankan Profesionalisme Personel

Apel Perdana Kapolres Tanah Karo, AKBP Pebriandi Haloho Tekankan Profesionalisme Personel

12 Januari 2026
Sat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan Tembak Pelaku Curas Sopir Truk Kontainer

Sat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan Tembak Pelaku Curas Sopir Truk Kontainer

12 Januari 2026
Pengedar Sabu Jalan Masjid Taufik Ditangkap

Pengedar Sabu Jalan Masjid Taufik Ditangkap

12 Januari 2026
Debit Air Sungai Naik, Bhabinkamtibmas Polsek Sosa Lakukan Patroli dan Pengecekan Lapangan

MoU PT PLN Indonesia Power UBP Pangkalan Susu dengan Kodaerak I Belawan

12 Januari 2026
Polsek Medan Baru GSN Lokasi Narkoba di Jalan S. Parman

Polsek Medan Baru GSN Lokasi Narkoba di Jalan S. Parman

12 Januari 2026
Debit Air Sungai Naik, Bhabinkamtibmas Polsek Sosa Lakukan Patroli dan Pengecekan Lapangan

Debit Air Sungai Naik, Bhabinkamtibmas Polsek Sosa Lakukan Patroli dan Pengecekan Lapangan

12 Januari 2026
Senin, Januari 12, 2026
  • Login
HarianStar.com
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL
No Result
View All Result
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL
No Result
View All Result
HarianStar.com
No Result
View All Result
Home EKONOMI

Bangkitkan Kejayaan Sumatera, BI Tekankan Integrasi Industri dan Perdagangan di 6th Sumatranomics 2025

by Admin
7 November 2025
in EKONOMI
Bangkitkan Kejayaan Sumatera, BI Tekankan Integrasi Industri dan Perdagangan di 6th Sumatranomics 2025
FacebookWhatsappTelegram

PADANG (HARIANSTAR.COM) – Sebagai upaya konkret mendukung transformasi ekonomi di wilayah Sumatera, Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Provinsi Sumatera Utara dan Sumatera Barat menyelenggarakan 6th Sumatranomics Annual Conference 2025 dengan tema “Sinergi Memperkuat Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Sumatera dalam Mendukung Pertumbuhan Ekonomi Inklusif dan Berkelanjutan.”

Kegiatan yang digelar di Padang ini merupakan hasil kolaborasi seluruh KPw BI di wilayah Sumatera bersama Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) Cabang Medan dan Padang. Tujuannya adalah membangun pemahaman atas isu strategis perekonomian Sumatera sekaligus memperkuat ekosistem riset, inovasi, dan pengembangan ide-ide kebijakan untuk mendukung penguatan ekonomi daerah dan program Asta Cita Pemerintah.

Baca Juga

MoU PT PLN Indonesia Power UBP Pangkalan Susu dengan Kodaerak I Belawan

OJK: Stabilitas Sektor Jasa Keuangan Tetap Terjaga di Tengah Dinamika Global

Rupiah Belakangan Alami Tekanan, Defisit APBN Menjadi Salah Satu Akar Masalahnya

Dalam sambutannya, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumatera Utara, Dr. Rudy Brando Hutabarat, menekankan pentingnya integrasi ekonomi wilayah Sumatera sebagai kunci keberhasilan transformasi struktural.

Menurutnya, terdapat tiga langkah penting untuk mendorong transformasi ekonomi Sumatera.
“Pertama, perlu dilakukan transformasi pada struktur ekonomi, daya saing, dan inklusivitas (EDI) guna mengembalikan kejayaan Sumatera sebagai pusat perdagangan global dan regional. Kedua, dibutuhkan integrasi dan kolaborasi antara industri dan perdagangan (PIN) untuk memperkuat pertumbuhan ekonomi berbasis economies of scale yang efisien dan produktif. Ketiga, rekomendasi strategis hasil karya ilmiah pemenang Call for Paper dapat dijadikan rujukan dalam merumuskan kebijakan implementatif yang konkret,” ujar Rudy Brando.

Konferensi yang dihadiri Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumatera Barat Moh. Abdul Majid Ikram, Staf Ahli Gubernur Sumatera Barat Syaiful Bahri, pengurus ISEI Medan dan Padang, serta perwakilan pemerintah daerah dan asosiasi usaha itu, juga menghadirkan sejumlah pakar ekonomi nasional sebagai panelis.

Dalam sesi panel bertema Integrasi Perdagangan dan Industri di Wilayah Sumatera, Fithra Faisal, Ph.D. (Universitas Indonesia) menyoroti pentingnya integrasi perdagangan berbasis industrialisasi untuk mendorong peningkatan ekspor bernilai tambah dan keterlibatan Sumatera dalam rantai nilai global.
“Dengan dukungan kebijakan perdagangan, infrastruktur, dan investasi yang terkoordinasi, Sumatera dapat beralih dari basis ekspor komoditas primer menuju hub manufaktur dan konektivitas regional ASEAN yang kompetitif,” katanya.

Sementara itu, Maman Setiawan, Ph.D. (Universitas Padjadjaran) menegaskan pentingnya industrialisasi, hilirisasi, dan aglomerasi industri dalam memperkuat efisiensi dan produktivitas antarwilayah.
“Struktur industri yang lebih kompetitif dan lingkungan bisnis yang kondusif akan mendorong inovasi dan meningkatkan daya saing regional secara berkelanjutan,” ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, panitia juga memberikan penghargaan kepada 10 karya ilmiah terbaik dari kategori umum dan mahasiswa dalam ajang Call for Paper 6th Sumatranomics 2025.

Dari hasil karya ilmiah tersebut, dirumuskan tiga rekomendasi strategis, yakni:

  1. Pentingnya kebijakan ekonomi yang disesuaikan dengan karakteristik daerah, mencakup struktur ekonomi, kondisi geografis, dan sumber daya manusia.

  2. Perluasan infrastruktur konektivitas antarwilayah sebagai modal utama integrasi ekonomi Sumatera dan penguatan aglomerasi industri.

  3. Penguatan pemetaan potensi dan tantangan daerah untuk mendukung integrasi perdagangan dan industri yang lebih solid.

Dengan terselenggaranya 6th Sumatranomics Annual Conference 2025, Bank Indonesia berharap hasil diskusi dan rekomendasi akademik yang dihasilkan dapat menjadi masukan strategis dalam mempercepat transformasi ekonomi Sumatera menuju pertumbuhan yang inklusif, tangguh, dan berkelanjutan. (RED)

Post Views: 152
Tags: 6th Sumatranomics 2025BIindustriintegrasiKejayaanPerdaganganSumatera
ShareSendShare
Admin

Admin

Baca Juga

Debit Air Sungai Naik, Bhabinkamtibmas Polsek Sosa Lakukan Patroli dan Pengecekan Lapangan
EKONOMI

MoU PT PLN Indonesia Power UBP Pangkalan Susu dengan Kodaerak I Belawan

12 Januari 2026
OJK: Stabilitas Sektor Jasa Keuangan Tetap Terjaga di Tengah Dinamika Global
EKONOMI

OJK: Stabilitas Sektor Jasa Keuangan Tetap Terjaga di Tengah Dinamika Global

9 Januari 2026
Rupiah Belakangan Alami Tekanan, Defisit APBN Menjadi Salah Satu Akar Masalahnya
EKONOMI

Rupiah Belakangan Alami Tekanan, Defisit APBN Menjadi Salah Satu Akar Masalahnya

9 Januari 2026
Penghujung Libur Sekolah, Tiket Pesawat Garuda Medan-Jakarta Dibanderol Rp10 Juta
EKONOMI

Penghujung Libur Sekolah, Tiket Pesawat Garuda Medan-Jakarta Dibanderol Rp10 Juta

9 Januari 2026
PEP Rantau Field Jaga Tradisi Kemanusiaan, Amanah Donatur Pertamina Tiba di Pesantren Aceh Tamiang
EKONOMI

PEP Rantau Field Jaga Tradisi Kemanusiaan, Amanah Donatur Pertamina Tiba di Pesantren Aceh Tamiang

8 Januari 2026
DJP Catat Lonjakan Pelaporan SPT Tahunan Lewat Coretax di Awal 2026
EKONOMI

DJP Catat Lonjakan Pelaporan SPT Tahunan Lewat Coretax di Awal 2026

5 Januari 2026
Load More
HarianStar.com

Copyright © 2022 HARIANSTAR*

Navigate Site

  • REDAKSI
  • KONTAK
  • PEDOMAN SIBER
  • KODE ETIK JURNALISTIK
  • DISCLAIMER
  • TENTANG KAMI
  • INDEKS

Follow Us

No Result
View All Result
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL

Copyright © 2022 HARIANSTAR*

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In