Rumah Satu Suara Berbagi Jum’at Baroqah di Masjid

MEDAN (HARIANSTAR.COM) – Rumah satu suara (R1S) melaksanakan Jum’at Baroqah di dua masjid, Jum’at (24/5/2024).

Langkah awal pembagian Jum’at Baroqah di masjid Nur Yasin Jln. Marendal dua, lalu berlanjut ke masjid Nurul imam Amplas.

Kegiatan rutin ini terus dilaksanakan R1S agar dapat memotivasi kebiasaan baik dalam kehidupan sehari hari.

Kebiasaan baik tidak harus di awali dengan kesuksesan secara materi. Seperti halnya yang dilakukan oleh perkumpulan Rumah Satu Suara yang dipimpin ketua Umum, Vivi Eka Sari Teja ST yang terus menebar kebaikan berbagi rizki melalui Jum’at Baroqah yang sudah menjadi salah satu program.

Rumah Satu Suara sudah enam bulan melakukan kegiatan rutin tersebut dengan membagikan nasi kotak dan air mineral untuk para jama’ah Sholat jum’at maupun masyarakat.

Menurut Vivi, sedekah banyak memberikan manfaat baik si penerima maupun yang memberi, agar kita dapat selalu bersyukur atas nikmat dan rahmad yang di berikan Allah SWT kepada kita semua.

“Semoga para pencinta sedekah istiqomah melaksanakan kegiatan baik ini,” ucap Vivi. (RZ/SAP)