• Latest
  • Trending
  • All
Menpora Dito Hadiri Ujian Terbuka Promosi Doktor Karo Perencanaan dan Keuangan Kemenpora

Menpora Dito Hadiri Ujian Terbuka Promosi Doktor Karo Perencanaan dan Keuangan Kemenpora

12 Januari 2024
PSMS ‘Tergelincir’ di Pakansari, Telan Kekalahan 1-2 dari Garudayaksa 

PSMS ‘Tergelincir’ di Pakansari, Telan Kekalahan 1-2 dari Garudayaksa 

25 Januari 2026
Bupati Karo Hadiri Acara Ucapan Syukur Jabatan Baru Danrem 031/Wira Bima

Bupati Karo Hadiri Acara Ucapan Syukur Jabatan Baru Danrem 031/Wira Bima

25 Januari 2026
PAM JAYA Salurkan Hibah CSR Rp75 Juta untuk Program Sedekah Satu Juta Al Quran Madas Nusantara

PAM JAYA Salurkan Hibah CSR Rp75 Juta untuk Program Sedekah Satu Juta Al Quran Madas Nusantara

25 Januari 2026
Polsek Kutalimbaru Amankan Pelaku Pencurian Sepeda Motor di 7 TKP

Polsek Kutalimbaru Amankan Pelaku Pencurian Sepeda Motor di 7 TKP

25 Januari 2026
Bupati Karo Hadiri Pentahbisan 8 Imam Baru di Gereja St. Fransiskus Assisi Berastagi

Bupati Karo Hadiri Pentahbisan 8 Imam Baru di Gereja St. Fransiskus Assisi Berastagi

25 Januari 2026
Awas Malware! 6 Game Berbahaya Ini Bisa Kuras Baterai HP

Awas Malware! 6 Game Berbahaya Ini Bisa Kuras Baterai HP

25 Januari 2026
Isi Keseruan Hari Liburmu dengan Berburu Kode Redeem ML 25 Januari 2026

Isi Keseruan Hari Liburmu dengan Berburu Kode Redeem ML 25 Januari 2026

25 Januari 2026
Foto Jenazah Lula Lahfah Beredar Luas, Stop Penyebaran!

Foto Jenazah Lula Lahfah Beredar Luas, Stop Penyebaran!

25 Januari 2026
Setelah 8 Tahun, Film Kafir Gerbang Sukma Kembali Hadir dengan Horor yang Lebih Mencekam

Setelah 8 Tahun, Film Kafir Gerbang Sukma Kembali Hadir dengan Horor yang Lebih Mencekam

25 Januari 2026
Polisi Sita 7 Motor Curian dari Penadah di Bandar Klippa

Polisi Sita 7 Motor Curian dari Penadah di Bandar Klippa

24 Januari 2026
M.A Bahrum Resmi Daftar Calon Ketua DPD KNPI Langkat Periode 2026–2029

M.A Bahrum Resmi Daftar Calon Ketua DPD KNPI Langkat Periode 2026–2029

24 Januari 2026
JMSI Sumut Kecam Tindakan Manajemen Radja yang Main Ancam Terkait Pemberitaan!

JMSI Sumut Kecam Tindakan Manajemen Radja yang Main Ancam Terkait Pemberitaan!

24 Januari 2026
Senin, Januari 26, 2026
  • Login
HarianStar.com
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL
No Result
View All Result
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL
No Result
View All Result
HarianStar.com
No Result
View All Result
Home NASIONAL

Menpora Dito Hadiri Ujian Terbuka Promosi Doktor Karo Perencanaan dan Keuangan Kemenpora

by Zulham
12 Januari 2024
in NASIONAL
Menpora Dito Hadiri Ujian Terbuka Promosi Doktor Karo Perencanaan dan Keuangan Kemenpora

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menghadiri Ujian Terbuka Promosi Doktor atas Kepala Biro (Karo) Perencanaan dan Keuangan Kemenpora Sri Wahyuni oleh Universitas Negeri Jakarta (UNJ) di Aula Bung Hatta, Lantai 2 Gedung Pascasarjana UNJ, Jakarta Timur, Jumat (12/1/2024) pagi.

FacebookWhatsappTelegram

JAKARTA (HARIANSTAR.COM) – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menghadiri Ujian Terbuka Promosi Doktor atas Kepala Biro (Karo) Perencanaan dan Keuangan Kemenpora Sri Wahyuni oleh Universitas Negeri Jakarta (UNJ) di Aula Bung Hatta, Lantai 2 Gedung Pascasarjana UNJ, Jakarta Timur, Jumat (12/1/2024) pagi.

Menpora Dito memberikan selamat kepada Karo Sri Wahyuni yang pada kesempatan itu telah lulus dan menyandang gelar Doktor Pendidikan Jasmani. Menurut Menpora, Sri Wahyuni selaku Karo Perencanaan dan Keuangan adalah sosok yang inspiratif.

Baca Juga

Ratusan Siswa Keracunan MBG di Mojokerto, Soto Ayam jadi ‘Petaka’

Nikah Siri dan Poligami Dipidana, MUI Langsung Bereaksi

Ingat! KUHP Baru Atur Pasal Menghina Presiden, Pemerintah dan Lembaga Negara Bisa Dipenjara

“Beliau merupakan salah seorang dari pejabat wanita yang menurut saya sangat progresif dan sangat andal dalam mengurusi Kementerian khususnya di Kemenpora. Dan kami bersyukur hari ini beliau telah lulus sebagai doktor,” tutur Menpora Dito.

Terlebih lagi, sambung Menpora, disertasi yang diangkat Karo Sri Wahyuni perihal Desain Besar Olahraga Nasional (DBON). Disertasi ini merupakan studi evaluasi atas 14 cabang olahraga (cabor) yang termasuk di dalam DBON, dengan keterkaitannya pada multievent dalam hal ini SEA Games.

“Kami berharap setelah beliau lulus ini bisa makin dalam lagi akademisnya. Tentunya ini salah satu langkah melibatkan akademisi dalam menguji langkah-langkah Kementerian Pemuda dan Olahraga ke depannya,” tutur Menpora Dito.

“Dan dengan lulusnya beliau saya yakin akan membawa perencanaan di Kemenpora lebih komprehensif, lebih terukur, dan lebih tepat sasaran,” imbuh Menpora.

Lebih lanjut Menpora Dito mengapresiasi output dari penelitian Karo Sri Wahyuni yang salah satunya berupa platform database sistem informasi manajemen SEA Games. Pasalnya platform ini secara komprehensif menyajikan data-data serta program-program untuk kemajuan dan pembinaan olahraga di Indonesia.

“Ya itu memang yang harus dilakukan, platform-platform kita dalam menunjang atlet-atlet kita di multievent internasional. Salah satunya dengan DBON dan juga pelatnas terfokus untuk cabor-cabor yang kita persiapkan untuk di SEA Games, Asian Games, dan Olimpiade,” terang Menpora.

DBON sendiri menurut Menpora Dito saat ini sudah berkembang. Dalam hal ini  Pemerintah Daerah sudah melakukan desain olahraga daerah. Sehingga harapannya pembinaan para atlet bisa lebih merata lagi.

“Ujungnya adalah hasil talent scouting dari seluruh indonesia makin bisa merata dan kita bisa mengambil potensi-potensi itu. Dan ke depan untuk penganggaran bisa kita usahakan agar bisa terfokus juga untuk DBON,” tegas Menpora.

Adapun disertasi Promovendus Sri Wahyuni yang diuji Dewan Penguji bertajuk Evaluasi Program Pembinaan Pelatnas dan Pengiriman Kontingen Indonesia dalam SEA Games Hanoi 2021 di Vietnam Tahun 2022. Disertasi ini mendapat pujian dari para penguji yang diketuai Prof Dr Dedi Purwana, M Bus, yang kemudian meluluskan Karo Sri Wahyuni dengan predikat pujian atau cum laude.

Hadir dalam sidang terbuka ini jajaran pejabat Kemenpora, meliputi Sekretaris Kemenpora, para deputi, staf ahli, staf khusus, dan para pejabat eselon II Kemenpora. Sidang ini turut disaksikan secara langsung oleh Ketua Umum KONI Marciano Norman dan para pengurus cabor.(zul)

Post Views: 70
Tags: KemenporaMenpora DitoUjian Terbuka Promosi Doktor Karo Perencanaan dan Keuangan Kemenpora
ShareSendShare
Zulham

Zulham

Baca Juga

Ratusan Siswa Keracunan MBG di Mojokerto, Soto Ayam jadi ‘Petaka’
HEADLINE

Ratusan Siswa Keracunan MBG di Mojokerto, Soto Ayam jadi ‘Petaka’

11 Januari 2026
Nikah Siri dan Poligami Dipidana, MUI Langsung Bereaksi
HEADLINE

Nikah Siri dan Poligami Dipidana, MUI Langsung Bereaksi

8 Januari 2026
Ingat! KUHP Baru Atur Pasal Menghina Presiden, Pemerintah dan Lembaga Negara Bisa Dipenjara
HEADLINE

Ingat! KUHP Baru Atur Pasal Menghina Presiden, Pemerintah dan Lembaga Negara Bisa Dipenjara

6 Januari 2026
Patuhi UU BUMN, RUPSLB PGN Setujui Penyesuaian Anggaran Dasar Perseroan
NASIONAL

Patuhi UU BUMN, RUPSLB PGN Setujui Penyesuaian Anggaran Dasar Perseroan

3 Januari 2026
Virus Super Flu Mulai Terdeteksi di Indonesia: Warga Diimbau Tak Panik!
HEADLINE

Virus Super Flu Mulai Terdeteksi di Indonesia: Warga Diimbau Tak Panik!

2 Januari 2026
KPPU dan Dewan Pers Bersinergi Atasi Ketimpangan Pasar Digital Industri Media
NASIONAL

KPPU dan Dewan Pers Bersinergi Atasi Ketimpangan Pasar Digital Industri Media

18 Desember 2025
Load More
HarianStar.com

Copyright © 2022 HARIANSTAR*

Navigate Site

  • REDAKSI
  • KONTAK
  • PEDOMAN SIBER
  • KODE ETIK JURNALISTIK
  • DISCLAIMER
  • TENTANG KAMI
  • INDEKS

Follow Us

No Result
View All Result
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL

Copyright © 2022 HARIANSTAR*

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In