DELI SERDANG (HARIANSTAR.COM) – Perayaan Natal STM Sola Gratia Sekitarnya berlangsung penuh hikmat dan sukacita di Jalan Perjuangan, Gang Matahari 08, Desa Tanjung Selamat, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Minggu (7/12/2025).
Acara dibuka dengan ibadah Natal yang dipimpin St. Advent Simanungkalit. Dalam khotbahnya, ia mengangkat subtema “Melalui penantian kelahiran Kristus, STM Sola Gratia hadir sebagai pembawa sukacita.”
Ketua Panitia, St. Advent Simanungkalit, menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya perayaan tersebut. Ia memberikan apresiasi kepada seluruh pengurus dan anggota STM Sola Gratia yang telah bekerja keras mempersiapkan acara.
“Saya berterima kasih kepada seluruh anggota, terutama para bapak-bapak yang sejak semalam telah bekerja marobas untuk persiapan ini. Terima kasih juga kepada semua pihak yang berkontribusi. Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, acara Natal tahun ini berjalan sukses dan meriah,” ujarnya.
Rangkaian acara berlangsung semarak dengan beragam penampilan, mulai dari liturgi anak-anak, remaja, hingga gabungan bapak-ibu. Penyalaan lilin yang diiringi lagu “Malam Kudus” menjadi salah satu momen paling khidmat. Acara juga dimeriahkan dengan hiburan berupa tarian tor-tor dan persembahan lagu pujian.
Sekretaris STM Sola Gratia, Hasiholan Sirait, turut menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota. “Kami berterima kasih kepada semua anggota yang sudah bekerja keras, bahkan sejak malam hingga pagi hari. Harapan kami, kekompakan ini terus terjaga, dan kita bersama menanamkan hal-hal baik demi kemajuan STM Sola Gratia,” katanya.
Perayaan Natal ini menjadi momentum untuk mempererat persaudaraan serta menyebarkan cinta kasih di tengah masyarakat sekitar. (HS)


























