MEDAN (HARIANSTAR.COM) – Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Medan Ikuti Apel Pelepasan Mudik Bersama Hari Raya Idul Fitri 1445 H / 2024 M di Lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia secara virtual, Jumat (05/04/24).
Kegiatan diawali dengan pemberian secara simbolis Zakat mal dan Fitrah dari Kemenkumham RI kepada Badan Amil Zakat Nasional.
Bertindak sebagai Pembina Apel, Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H Laoly menyampaikan beberapa amanat apel kepada seluruh pegawai menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 H dan perjalanan mudik ke kampung halaman masing-masing.
Menkumham mengatakan hal ini merupakan suatu kebahagiaan baginya saat berada diantara peserta yang bersiap pulang ke kampung halaman untuk bertemu keluarga tercinta.
“Ekspresi penuh kebahagiaan yang kita rasakan bersama ini adalah bentuk suka cita saudara-saudara muslim kita yang telah berpuasa selama hampir sebulan penuh, dan sebentar lagi akan merayakan hari kemenangannya yaitu Idulfitri,” ujarnya di lapangan upacara Kemenkumham.
Menkumham menghimbau kepada para driver bus agar dapat berhati-hati dalam membawa kendaraan, istirahat jika lelah menepilah untuk beristirahat, karena kalian membawa para Abdi Negara Usai Apel dilaksanakan, kegiatan dilanjutkan dengan pelepasan Mudik Bareng Kemenkumham yang dipimpin langsung oleh Menkumham secara simbolis dengan mengangkat bendera start.(fk)