MEDAN (STARBERITA.COM) – Listrik di sejumlah wilayah di Kota Medan dan sekitarnya padam secara bergilir sejak sore tadi hingga malam ini, Selasa (4/6/2024).
Warga mengeluh karena listrik di sejumlah titik padam mendadak. Salah satunya adalah ibu rumah tangga di Komplek Astra, Medan Amplas bernama Juli. Juli mengeluhkan listrik sudah padam sejak menjelang shalat magrib hingga saat ini, pukul 21.20 WIB. “Mati sudah sekitar hampir 4 jam ,” katanya.
Hal sama dikeluhkan Anita, warga Jalan Luku, Medan Johor. “Kalau di Johor baru saja padam ini jam 9 malam ini, mudah-mudahan gak sampai lama karena susah mau beraktivitas apalagi saya punya anak bayi,” keluhnya.
Sementara itu, Manajer Komunikasi & TJSL PLN UID Sumatera Utara Surya Sahputra Sitepu menyampikan telah menerima laporan dari warga dan pihaknya telah bergerak untuk mengatasi gangguan kelistrikan yang terjadi.
“PT PLN (Persero) tengah bergerak cepat mengatasi gangguan kelistrikan yang terjadi pada sejumlah jaringan transmisi di Pulau Sumatra,” ujarnya.
Ratusan personel PLN, lanjutnya telah diterjunkan ke lapangan guna menelusuri penyebab gangguan agar segera memulihkan kembali sistem kelistrikan yang terdampak.