• Latest
  • Trending
  • All
Harmoni Dua Negeri: Kisah Wanna Bee dan Kecintaannya pada Film dan Musik India

Harmoni Dua Negeri: Kisah Wanna Bee dan Kecintaannya pada Film dan Musik India

24 Oktober 2025
Kapolres Tanah Karo Silaturahmi ke DPRD Karo, Perkuat Sinergi Keamanan Daerah

Kapolres Tanah Karo Silaturahmi ke DPRD Karo, Perkuat Sinergi Keamanan Daerah

27 Januari 2026
Kolaborasi Riset UPER: Kembangkan AI untuk Akselerasi Penemuan Kandidat Obat Kanker dan Autoimun

Kolaborasi Riset UPER: Kembangkan AI untuk Akselerasi Penemuan Kandidat Obat Kanker dan Autoimun

27 Januari 2026
Hari Gizi Nasional, RS Adam Malik Edukasi Puskesmas Se-Kota Medan Terkait Stunting

Hari Gizi Nasional, RS Adam Malik Edukasi Puskesmas Se-Kota Medan Terkait Stunting

27 Januari 2026
Sekdakab Palas Terima Kunjungan DPRD kota Sibolga Dalam Rangka Dukungan Rekomendasi Pembukaan Kembali Jalur Penerbangan

Sekdakab Palas Terima Kunjungan DPRD kota Sibolga Dalam Rangka Dukungan Rekomendasi Pembukaan Kembali Jalur Penerbangan

27 Januari 2026
Sinergi, PT Indonesia Power UBP Pangkalan Susu Bersama Pihak Kecamatan, Forkopimda  Bersihkan Lapangan Sepak Bola Ketapa Negri Aru

Sinergi, PT Indonesia Power UBP Pangkalan Susu Bersama Pihak Kecamatan, Forkopimda  Bersihkan Lapangan Sepak Bola Ketapa Negri Aru

27 Januari 2026
Virus Nipah Alarm Untuk Dunia: Belum Miliki Vaksin dan Cukup Berbahaya

Virus Nipah Alarm Untuk Dunia: Belum Miliki Vaksin dan Cukup Berbahaya

27 Januari 2026
27 Januari Memperingati Hari Apa? Simak Daftarnya!

27 Januari Memperingati Hari Apa? Simak Daftarnya!

27 Januari 2026
Komitmen ESG Berkelanjutan, Pertamina Patra Niaga Sumbagut Raih Tiga IGA 2026

Komitmen ESG Berkelanjutan, Pertamina Patra Niaga Sumbagut Raih Tiga IGA 2026

27 Januari 2026
Inilah 10 Orang Terkaya di Dunia Per Januari 2026, Didominasi Pengusaha Teknologi

Inilah 10 Orang Terkaya di Dunia Per Januari 2026, Didominasi Pengusaha Teknologi

27 Januari 2026
Cegah Kriminalitas, Polsek Pangkalan Susu Gelar Patroli Blue Light

Cegah Kriminalitas, Polsek Pangkalan Susu Gelar Patroli Blue Light

27 Januari 2026
Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid At-Tawwabin, Zakiyuddin Harahap Tekankan Fungsi Sosial Rumah Ibadah

Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid At-Tawwabin, Zakiyuddin Harahap Tekankan Fungsi Sosial Rumah Ibadah

27 Januari 2026
Piala Asia Futsal 2026: Hector Souto Targetkan Indonesia Tembus Perempat Final 

Piala Asia Futsal 2026: Hector Souto Targetkan Indonesia Tembus Perempat Final 

27 Januari 2026
Selasa, Januari 27, 2026
  • Login
HarianStar.com
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL
No Result
View All Result
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL
No Result
View All Result
HarianStar.com
No Result
View All Result
Home HEADLINE

Harmoni Dua Negeri: Kisah Wanna Bee dan Kecintaannya pada Film dan Musik India

by Admin
24 Oktober 2025
in HEADLINE, NUSANTARA
Harmoni Dua Negeri: Kisah Wanna Bee dan Kecintaannya pada Film dan Musik India

Sumber: Youtube Wanna Bee Official

FacebookWhatsappTelegram

MEDAN (HARIANSTAR.COM) – Di sebuah rumah sederhana di Asahan, suara merdu seorang perempuan muda kerap menggema, menyanyikan lagu-lagu penuh emosi dari film-film Bollywood.

Dialah Wanna Annisyah Purba, atau yang akrab disapa Wanna Bee, penyanyi yang kini dikenal luas karena kemampuannya membawakan lagu India dengan penuh penghayatan seolah ia tumbuh di Mumbai, bukan di Sumatera Utara.

Baca Juga

Kapolres Tanah Karo Silaturahmi ke DPRD Karo, Perkuat Sinergi Keamanan Daerah

Sekdakab Palas Terima Kunjungan DPRD kota Sibolga Dalam Rangka Dukungan Rekomendasi Pembukaan Kembali Jalur Penerbangan

Virus Nipah Alarm Untuk Dunia: Belum Miliki Vaksin dan Cukup Berbahaya

Ketenarannya bermula dari sesuatu yang sederhana. Wanna Bee tak pernah menyangka unggahan isengnya di media sosial video dirinya menyanyikan lagu India dari ruang tamu tanpa pencahayaan mewah atau panggung megah akan menjadi pintu menuju popularitas.

Suaranya yang tinggi dan bening, serta kemampuannya meniru gaya bernyanyi khas penyanyi India, membuat banyak orang terpukau.

Namun jalan menuju impian itu tak selalu mulus. Ayahnya sempat menolak keras ketika Wanna sering tampil di panggung hiburan di kampung. Ia khawatir dunia hiburan akan menyeret putrinya ke pergaulan yang salah.

Tapi Wanna Bee justru menjadikan larangan itu sebagai motivasi. Ia ingin membuktikan bahwa bakat, bila disalurkan di tempat yang tepat, bisa menjadi jalan menuju kesuksesan.

Kini, dukungan penuh datang dari kedua orang tuanya. Bahkan, Wanna Bee telah memiliki fan club hingga ke Malaysia, bukti bahwa musik memang melampaui batas bahasa dan negara.

Ketertarikannya pada lagu-lagu India tumbuh sejak kecil. Ia masih ingat bagaimana setiap kali menangis, kakaknya menenangkannya dengan memutar film India. “Begitu nonton film India, saya langsung diam dan tenang,” kenangnya sambil tertawa.

Dari sanalah cintanya pada musik India tumbuh. “Saya suka karena alunan musiknya dan suaranya bikin baper,” ujarnya kepada Harian Star.

“Cengkok saregamanya memang sulit, tapi saya merasa lebih mudah menyanyikan lagu India dibanding lagu Indonesia. Mungkin karena sudah menyatu di hati saya,” tambahnya.

Ketika bertemu masyarakat Indonesia yang begitu mencintai Bollywood, Konsul Jenderal India di Medan, Ravi Shankar Goel, pun tersenyum bangga. Menurutnya, film India sudah lama akrab di hati masyarakat Medan.

“Film India sangat populer di sini, bukan hanya yang dibintangi Shah Rukh Khan, tapi juga banyak film lain yang menampilkan kisah sosial, budaya, bahkan politik,” ujarnya.

Ia menilai, kecintaan orang Indonesia terhadap musik dan film India menunjukkan betapa dekatnya kedua bangsa ini. “Antara India dan Indonesia ada banyak kesamaan, dari bahasa yang sama-sama lembut di telinga, sampai cara mengekspresikan emosi lewat musik dan tari,” tambahnya.

Ravi bahkan tertarik untuk mengenal lebih jauh bakat lokal seperti Wanna Bee. “Secara pribadi saya belum bertemu dengannya, tapi setelah melihat beberapa videonya, saya sangat terkesan. Jika memungkinkan, kami ingin mengundangnya dalam acara kami nanti,” katanya.

Seperti halnya lagu-lagu Bollywood yang selalu mengisahkan perjuangan dan cinta yang tulus, perjalanan Wanna Bee pun mencerminkan semangat yang sama antara India dan Indonesia—tentang mimpi, ketekunan, dan keyakinan bahwa musik bisa menjembatani hati manusia di mana pun berada. (RED)

Post Views: 543
Tags: konsulat jendral indiaLagumusikPenyanyiWanna bee
ShareSendShare
Admin

Admin

Baca Juga

Kapolres Tanah Karo Silaturahmi ke DPRD Karo, Perkuat Sinergi Keamanan Daerah
NUSANTARA

Kapolres Tanah Karo Silaturahmi ke DPRD Karo, Perkuat Sinergi Keamanan Daerah

27 Januari 2026
Sekdakab Palas Terima Kunjungan DPRD kota Sibolga Dalam Rangka Dukungan Rekomendasi Pembukaan Kembali Jalur Penerbangan
NUSANTARA

Sekdakab Palas Terima Kunjungan DPRD kota Sibolga Dalam Rangka Dukungan Rekomendasi Pembukaan Kembali Jalur Penerbangan

27 Januari 2026
Virus Nipah Alarm Untuk Dunia: Belum Miliki Vaksin dan Cukup Berbahaya
HEADLINE

Virus Nipah Alarm Untuk Dunia: Belum Miliki Vaksin dan Cukup Berbahaya

27 Januari 2026
27 Januari Memperingati Hari Apa? Simak Daftarnya!
HEADLINE

27 Januari Memperingati Hari Apa? Simak Daftarnya!

27 Januari 2026
Inilah 10 Orang Terkaya di Dunia Per Januari 2026, Didominasi Pengusaha Teknologi
HEADLINE

Inilah 10 Orang Terkaya di Dunia Per Januari 2026, Didominasi Pengusaha Teknologi

27 Januari 2026
Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid At-Tawwabin, Zakiyuddin Harahap Tekankan Fungsi Sosial Rumah Ibadah
NUSANTARA

Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid At-Tawwabin, Zakiyuddin Harahap Tekankan Fungsi Sosial Rumah Ibadah

27 Januari 2026
Load More
HarianStar.com

Copyright © 2022 HARIANSTAR*

Navigate Site

  • REDAKSI
  • KONTAK
  • PEDOMAN SIBER
  • KODE ETIK JURNALISTIK
  • DISCLAIMER
  • TENTANG KAMI
  • INDEKS

Follow Us

No Result
View All Result
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL

Copyright © 2022 HARIANSTAR*

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In