PALAS (HARIANSTAR.COM) – Polres Palas lewat jajarannya, Kepala Kepolisian Sektor Barumun Tengah (Kapolsek Barteng) Iptu Elimawan Sitorus bersama dengan personil melaksanakan Pembersihan Lahan Kosong Untuk penanaman Ubi dan Jangung untuk mendukung program pemerintah ketahanan pangan (Ketapang), Sabtu (9/11/2024).
Iptu Elimawan Sitorus mengatakan Lokasi lahan, Desa Binanga, Kecamatan Barteng, Kabupaten Palas, dengan Luas lahan : 57 X 47 M22.678 M2 akan ditanami tanaman ubi kayu dan jagung serta kolam ikan.
Iptu Elimawan menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan komitmen Polri dalam mendukung Program Asta Cita Pemerintah dalam bidang Ketapang di wilayahnya masing-masing. “Kami juga mengajak masyarakat agar dapat mengimbau warga masyarakat untuk menggalakkan kembali pertanian berbasis tanaman pangan demi menjaga ketapang yang sudah digaungkan pemerintah,” ujar Kapolsek.
“Kami Polsek Barteng Polres Palas serta pihak terkait lainnya, terus berupaya memberikan dukungan dan mewujudkan swasembada pangan sebagai langkah strategis dalam memperkuat ketahanan pangan sekaligus cooling system kepada masyarakat dan para petani agar dapat menjalankan usaha mereka dengan aman dan lancar jangan terprovokasi dengan perilaku yang tidak jelas arah dan tujuannya,”pungkasnya lagi.
Kasi Humas Polres Palas, Iptu Arwansyah Batubara saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa program ini bertujuan untuk mendukung visi pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan.
Menurutnya, Polres Palas dan Polsek Jajaran memiliki peran yang sangat penting dalam menjaga stabilitas pangan di wilayahnya, dengan menanam tanaman pangan sendiri.
“Program ketahanan pangan Semoga ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan melahirkan inisiatif serupa di daerah lain, guna menjaga ketahanan pangan secara kolektif,” terangnya. (HS-1)