• Latest
  • Trending
  • All
Kloter 1 Embarkasi Medan Menuju Madinah, Ketua PPIH: Manfaatkan Ibadah Ini Sepenuh Hati

Kloter 1 Embarkasi Medan Menuju Madinah, Ketua PPIH: Manfaatkan Ibadah Ini Sepenuh Hati

3 Mei 2025
Pabrik Sandal Swallow Medan Terbakar, Korban Jiwa Nihil

Pabrik Sandal Swallow Medan Terbakar, Korban Jiwa Nihil

28 Januari 2026
Pemkab Padang Lawas Raih UHC Award 2026 Kategori Madya

Pemkab Padang Lawas Raih UHC Award 2026 Kategori Madya

28 Januari 2026
Soal UHC Pasien Bayi yang Ditagih Pembiayaan, Ini Klarifikasi RS Adam Malik dan Sikap Dinkes Sumut

Soal UHC Pasien Bayi yang Ditagih Pembiayaan, Ini Klarifikasi RS Adam Malik dan Sikap Dinkes Sumut

28 Januari 2026
Rebut Kode Redeem FF 28 Januari 2026! Banyak Bundel Menarik   

Rebut Kode Redeem FF 28 Januari 2026! Banyak Bundel Menarik  

28 Januari 2026
5 Link Video Sok Imut Viral di TikTok: Full Part 35 Menit Jadi Buruan Warganet

5 Link Video Sok Imut Viral di TikTok: Full Part 35 Menit Jadi Buruan Warganet

28 Januari 2026
Link Video Sok Imut Viral di TikTok, Adegan Wanita Berkerudung Bikin Deg-degan

Link Video Sok Imut Viral di TikTok, Adegan Wanita Berkerudung Bikin Deg-degan

28 Januari 2026
Videonya Viral! TNI Akhirnya Melunak dan Masalah Tukang Es Kue Jadul di Jakpus Tak Berlarut

Videonya Viral! TNI Akhirnya Melunak dan Masalah Tukang Es Kue Jadul di Jakpus Tak Berlarut

28 Januari 2026
Arab Saudi Tak Rela Wilayahnya Dipakai Buat Serang Iran

Arab Saudi Tak Rela Wilayahnya Dipakai Buat Serang Iran

28 Januari 2026
Piala Asia Futsal 2026: Gacor, Timnas Futsal Indonesia Pecundangi Korea Selatan 5-0 

Piala Asia Futsal 2026: Gacor, Timnas Futsal Indonesia Pecundangi Korea Selatan 5-0 

28 Januari 2026
Polisi Tangkap Empat Pria Terkait Dugaan Pembakaran Mobil Advokat di Medan Estate

Polisi Tangkap Empat Pria Terkait Dugaan Pembakaran Mobil Advokat di Medan Estate

28 Januari 2026
Pemkab Deli Serdang Gelar Sosialisasi Pilkades Serentak Gelombang II Tahun 2026

Pemkab Deli Serdang Gelar Sosialisasi Pilkades Serentak Gelombang II Tahun 2026

27 Januari 2026
Forum Konsultasi Publik RKPD 2027, Perkuat Arah Pembangunan Kabupaten Karo

Forum Konsultasi Publik RKPD 2027, Perkuat Arah Pembangunan Kabupaten Karo

27 Januari 2026
Rabu, Januari 28, 2026
  • Login
HarianStar.com
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL
No Result
View All Result
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL
No Result
View All Result
HarianStar.com
No Result
View All Result
Home NUSANTARA

Kloter 1 Embarkasi Medan Menuju Madinah, Ketua PPIH: Manfaatkan Ibadah Ini Sepenuh Hati

by Yunsigar
3 Mei 2025
in NUSANTARA
Kloter 1 Embarkasi Medan Menuju Madinah, Ketua PPIH: Manfaatkan Ibadah Ini Sepenuh Hati
FacebookWhatsappTelegram

MEDAN (HARIANSTAR.COM) – Sebanyak 360 calon jamaah haji (CJH) dari Kloter 1 Embarkasi Medan diberangkatkan ke Tanah Suci, Jumat (2/5/2025).

Keberangkatan kloter perdana ini dilepas secara resmi Wakil Menteri Agama RI bersama sejumlah pejabat, termasuk Wakil Gubernur Sumatera Utara Surya dan Ketua Komisi VIII DPR RI Marwan Dasopang dan Anggota.

Baca Juga

Pemkab Padang Lawas Raih UHC Award 2026 Kategori Madya

Pemkab Deli Serdang Gelar Sosialisasi Pilkades Serentak Gelombang II Tahun 2026

Forum Konsultasi Publik RKPD 2027, Perkuat Arah Pembangunan Kabupaten Karo

Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Medan Ahmad Qosbi mengatakan, Kloter 1 berasal dari jamaah asal Padangsidimpuan.

Tahun ini, Sumatera Utara mendapat kuota sebanyak 8.328 jamaah, dengan rincian 416 lansia dan didampingi oleh 95 petugas haji kloter, termasuk 24 dokter dan 24 tenaga paramedis.

Secara keseluruhan, ada 24 kloter yang akan diberangkatkan menggunakan maskapai Garuda Indonesia dengan pesawat Airbus 330 berkapasitas 382 kursi.
“Total jamaah haji asal Sumut yang sudah terdata mencapai 154.790 orang. Saat ini, daftar tunggu mencapai 21 tahun. Artinya, jika mendaftar sekarang, kemungkinan baru bisa berangkat pada 2035,” jelasnya.

Ia mengingatkan agar para jamaah memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin.

“Anggaplah ini kesempatan terakhir. Laksanakan rukun haji dengan sungguh – sungguh,” pesannya.

Ketua Komisi VIII DPR RI, Marwan Dasopang menyampaikan upaya pemerintah untuk menambah kuota haji Indonesia, termasuk menjalin komunikasi dengan negara-negara seperti Kazakhstan yang kuotanya tidak terpakai.

“Jamaah kita harus menunggu hingga 21 tahun, bahkan ada daerah yang harus menanti sampai 49 tahun. Ini sangat mengkhawatirkan. Kami ingin kuota tak terpakai dari negara lain bisa dimanfaatkan Indonesia,” ujar Marwan.

Ia juga mengapresiasi kehadiran Wakil Menteri Agama di kloter pertama ini.

“Kami mengimbau agar jamaah fokus beribadah, jangan terlalu banyak berkeliling mencari oleh-oleh. Doakan juga agar pelayanan haji kita terus membaik dan pemerintah dapat memberikan pelayanan terbaik,” katanya.

Gubernur Sumatera Utara dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Surya, menyampaikan apresiasi kepada seluruh petugas haji yang telah bekerja dengan penuh tanggung jawab.

Ia mengingatkan ibadah haji adalah ibadah fisik dan mental.

“Gunakan kesempatan ini untuk memperbaiki iman dan perbanyak doa. Jaga kebersamaan, ikuti petunjuk petugas, dan jadilah teladan ketika kembali ke masyarakat,” pesannya.

Sementara itu, Wakil Menteri Agama RI Raden Romo Syafei dalam arahannya mengajak seluruh jamaah untuk membaca talbiyah bersama sebelum keberangkatan.

Ia mengingatkan, bahwa tidak semua orang memiliki kesempatan berhaji karena berbagai kendala seperti biaya, kesehatan, atau hidayah.

“Ini adalah momen luar biasa. Saya pernah menunaikan haji di usia 36 tahun, dan kini melihat dari sisi yang lebih hikmat di usia 65,” ujarnya yang sekaligus melepas keberangkatan calon jemaah haji.

Ia menambahkan Kloter 1 akan menempuh perjalanan panjang karena menuju Madinah terlebih dahulu, sehingga waktu wukuf di Arafah akan ditempuh dalam rentang sekitar 29 hari ke depan.

Wamenag juga berpesan kepada jamaah agar menjaga kesehatan dan mengkonsumsi air zam-zam serta obat-obatan secara teratur.

“Bagi yang kuat silakan kerjakan arbain, tapi bagi yang tidak, perbanyak istirahat. Jangan terlalu sibuk mencari kabar dari kampung halaman. Fokus saja beribadah dan mendekatkan diri kepada Allah,” tuturnya.

Menutup arahannya, ia menyampaikan doa sebagai seorang abang, adik, dan seorang kakek dengan 28 cucu.

“Saya doakan seluruh jamaah sehat dan menjadi haji yang mabrur.”

Untuk diketahui, jamaah tertua dalam kloter ini adalah Alifyah (95) asal Serdang Bedagai dan Saimah Purba (90) asal Simalungun.

Sementara jamaah termuda adalah Juanda Pratama dan Febriani Pulungan, masing-masing berusia 18 tahun, berasal dari Medan dan Mandailing Natal. (YS)

Post Views: 87
Tags: Embarkasi MedanKetua PPIHKloter 1Manfaatkan Ibadah IniMenuju MadinahSepenuh Hati
ShareSendShare
Yunsigar

Yunsigar

Baca Juga

Pemkab Padang Lawas Raih UHC Award 2026 Kategori Madya
NUSANTARA

Pemkab Padang Lawas Raih UHC Award 2026 Kategori Madya

28 Januari 2026
Pemkab Deli Serdang Gelar Sosialisasi Pilkades Serentak Gelombang II Tahun 2026
NUSANTARA

Pemkab Deli Serdang Gelar Sosialisasi Pilkades Serentak Gelombang II Tahun 2026

27 Januari 2026
Forum Konsultasi Publik RKPD 2027, Perkuat Arah Pembangunan Kabupaten Karo
NUSANTARA

Forum Konsultasi Publik RKPD 2027, Perkuat Arah Pembangunan Kabupaten Karo

27 Januari 2026
Apel Gabungan, Wakil Bupati Langkat Soroti Pengelolaan Sampah dan Limbah B3
NUSANTARA

Apel Gabungan, Wakil Bupati Langkat Soroti Pengelolaan Sampah dan Limbah B3

27 Januari 2026
Kapolres Tanah Karo Silaturahmi ke DPRD Karo, Perkuat Sinergi Keamanan Daerah
NUSANTARA

Kapolres Tanah Karo Silaturahmi ke DPRD Karo, Perkuat Sinergi Keamanan Daerah

27 Januari 2026
Sekdakab Palas Terima Kunjungan DPRD kota Sibolga Dalam Rangka Dukungan Rekomendasi Pembukaan Kembali Jalur Penerbangan
NUSANTARA

Sekdakab Palas Terima Kunjungan DPRD kota Sibolga Dalam Rangka Dukungan Rekomendasi Pembukaan Kembali Jalur Penerbangan

27 Januari 2026
Load More
HarianStar.com

Copyright © 2022 HARIANSTAR*

Navigate Site

  • REDAKSI
  • KONTAK
  • PEDOMAN SIBER
  • KODE ETIK JURNALISTIK
  • DISCLAIMER
  • TENTANG KAMI
  • INDEKS

Follow Us

No Result
View All Result
  • PERISTIWA
  • HUKRIM
  • LIFESTYLE
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OLAHRAGA
  • PENDIDIKAN
  • NASIONAL
    • NUSANTARA
    • SEREMONI
  • INTERNASIONAL

Copyright © 2022 HARIANSTAR*

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In