PANCUR BATU (HARIANSTAR.COM) – Berakhirnya bulan Ramadhan menandakan seluruh umat muslim serentak menyambut Hari Kemenangannya pada 1 Syawal 1445 H.
Untuk itu, Kepala Desa Pertampilen dan perangkat desa memberikan ucapan selamat menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah kepada segenap kaum muslimin dan muslimat khususnya kepada masyarakat Desa Pertampilen Kecamatan Pancur Batu, Selasa (9/4/224).
Kades Pertampilen Heri Saputra menyampaikan, keluarga besar pemerintah desa Kecamatan Pancur Batu Kabupaten Deli Serdang sebagai manusia biasa, dalam melaksanakan tugas dan melayani masyarakat juga tidak luput dari kesalahan, baik di sengaja maupun tidak sengaja.
“Menjelang hari raya Idhul Fitri ini kita wajib saling bermaaf-maafan. Untuk itu kami segenap pemerintah Desa Pertampilen bersama perangkat desa mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri, Minal aidzin wal faidzin, mohon maaf lahir dan batin, semoga kita semua dalam lindungan Allah, melewati tahun-tahun berikutnya, amin ya robbal alamin,” ucapnya. (HS)



























